Mahasiswa Ubaya Menumbuhkan Kepekaan Sosial

.

Long weekend yang jatuh pada 20-23 Maret kemarin banyak dimanfaatkan oleh mahasiswa Hindu, terutama yang rantauan dari Bali, untuk pulang kampung. Fenomena tersebut bahkan sempat menimbulkan kemacetan di pelabuhan Ketapang – Gilimanuk akibat dari padatnya arus mudik pada selang waktu tersebut. Namun, ketimbang ikut arus, ada pula mahasiswa yang menikmati liburannya dengan cara lain.

Beberapa mahasiswa yang tergabung di unit kegiatan mahasiswa berbasis Hindu memiliki cara unik untuk memanfaatkan liburannya. Unit Kegiatan Mahasiswa Kerohanian Hindu Universitas Surabaya (UKM-KH Ubaya) misalnya. Pada selang waktu antara 19-21 Maret kemarin, sekitar 20 anggota UKMH-KH Ubaya itu melaksanakan kegiatan bakti sosial di wilayah Malang. Lokasi yang dipilih yaitu Dusun Dadapan, Desa Telogorejo, Kecamatan Pagak.

Kegiatan utama disini adalah kerja bakti bersama warga setempat guna membangun Balai Gong. Selain itu, mahasiswa juga melakukan Tirta Yatra ke Dusun Druju yang letaknya berdekatan dengan lokasi baksos.

Baksos ini sendiri rupanya cukup memberi semangat bagi umat Hindu disana. Hal ini diakui oleh Bendot, seorang tokoh masyarakat disana. Ia juga menuturkan kondisi umat secara umum yang hidup dengan sederhana dan masih sangat kental menganut adat istiadat Jawa. Maklum saja, sebab mayoritas umat disana adalah orang Kejawen yang tentunya masih menjunjung tinggi warisan budaya leluhurnya.(pdk/mei)

0 komentar:

 

Berita Terbaru

Opini Terbaru

Iklan

Namablogkamu is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com | Power by blogtemplate4u.com